Harga Kain Batik Tulis Solo Sesuai Kebutuhan Anda

Harga kain batik tulis solo sangat bervariasi sesuai dengan budget dan kebutuhan anda. Harga mulai dari Rp 700.000,00 hingga Rp 3.000.000,00. Harga sangat dipengaruhi oleh kualitas kain juga teknik dan tingkat kesulitan dari kain batik itu sendiri. Seperti kain berbahan sutra tentu lebih mahal dibandingkan dengan kain berahan katun prima. Terdapat beberapa teknik yang terkenal rumit seperti teknik granit dan teknik ukel. Untuk membuatnya membutuhkan proses pemberian malam dan meluruhkannya tidak hanya sekali. Butuh beberapa kali proses untuk menciptakan motif yang diinginkan.

Teknik granit akan menghasilkan motif berupa titik dalam garis. Sedangkan teknik ukel biasanya digunakan sebagai latar. Teknik ukel berbentuk seperti angka sembilan yang berulang-ulang. Ada pula teknik bledak, yakni memberikan malam pada seluruh permukaan kain. Semua teknik tersebut memiliki sisi indahnya masing-masing. Yang perlu kita lakukan adalah melestarikannya dengan menggunakan batik tulis tersebut. Karena apabila kita memakai dan membeki batik tulis tentu saja akan menghidupi pengrajin.

harga kain batik tulis solo

Merawat Kain Batik Tulis

Merawat kain batik tulis memang membutuhkan perhatian khusus. Kain batik tulis tidak bisa dicuci dengan detergen biasa. Dibutuhkan detergen khusus untuk batik yang sekarang sudah banyak tersedia dipasaran. Atau untuk hasil leih baik gunakan lerak atau sari lerak. Lerak (Sapindus rarak) merupakan salah satu jenis tumbuhan yang memang terkenal sebagai pengganti detergen. Karena berasal dari tumbuhan tentu saja lerak ini ramah lingkungan.

Lerak akan menjaga warna dari kain batik tulis. Untuk menjemurnya juga tidak perlu dibawah sinar matahari langsung. Cukup dengan mengangin-anginkan kain hingga kering. Jangan cuci kain dengan terlalu keras, atau kecepatan yang berlebih. Maka kain batik tulis bisa bertahan berpuluh-puluh tahun. Untuk itu, setiap pembelian batik tulis di Batik Dlidir akan mendapatkan sari lerak gratis untuk merawat kainnya.

Harga Kain Batik Tulis Solo Pesanan

1. Teknik ukel.

Yaitu Teknik mencantingkan malam berbentuk setengah lingkaran atau seperti cacing setengah melingkar. Dengan dasar memberikan tembokan untuk menimbulkan warna diatas kain dengan jelas. Selain itu juga merata, yang dilakukan secara berulang ulang supaya penimbulan warnanya jelas. Tehnik ini juga termasuk untuk membuat pola gringsing dan seperti obat nyamuk. Untuk tehnik ini masuk kategori tersulit kisaran harga 1,3 jt sampai 2 jt tergantung bahan kain, pewarnaan dan tingkat kealusan dalam membatik (pengerjaan maksimal 2 bulan)

2. Teknik Granit.

Yaitu tehnik mencantingkan malam dengan metode titik titik yg diluar pola kalao yg didalam pola bernama pasiran. Tehnik ini tergolong sulit karena dasar pembedanya dari sisi besar kecilnya canting. Semakin kecil canting akan membutuhkan tingkat kerapian dan kesabaran yang tinggi serta memakan waktu cukup lama .Untuk tehnik ini kisaran harga Rp 900 ribu sampai 1.5 jt tergantung dari kehalusan dan bahan kain, pewarnaan dalam membatik (pengerjaan maks 1 bulan).

3. Tehnik Buh.

Yaitu tehnik mencantingkan malam secara merata didalam pola utama maupun di tumpal. Untuk tehnik ini kisaran harga Rp 600.000 sampai Rp 700.000 tergantung dari kealusan dan bahan kain, pewarnaan dalam membatik (pengerjaan maks 3 minggu).

Untuk info dan pemesanan hubungi Mudzakir di +62 822 6565 2222.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *